Sunday, April 19, 2015

Keuntungan Jadi Terkenal

Tulisan yang mengendap akhirnya berhasil saya selesaikan dan saya posting. Demi memenuhi utang tulisan, maka silahkan saja di-cekidot.



Keuntungan Jadi Terkenal

Yang ada di pikiran saya kalau mendengar kata terkenal adalah, ‘Artis’.
Banyak artis berbondong-bondong mengincar predikat itu, tidak sedikit yang melakukan hal aneh demi mencari sensasi dan menjadi buah bibir publik, sehingga mereka menjadi terkenal.

Di Indonesia, terkenal itu adalah salah satu cara untuk bisa keluar dari kemiskinan. Karena target yang utama dari menjadi terkenal itu tentu adalah materi.

Kalau menjadi terkenal dengan tujuan selain materi ada nggak? Pasti ada. Mungkin yang seperti itu bisa kita temukan pada target seorang ustadz atau ustadzah. Dengan menjadi terkenal mungkin saja mereka bisa mengajak banyak jamaah dalam misinya menyiarkan agama. Dan tentunya yang seperti itu targetnya bukan materi lagi, melainkan amal baik untuk bekal nanti setelah mati.

Lantas yang jadi terkenal lewat jalan artis, apa dia tidak memiliki tujuan selain materi? Jawabnya, kita tidak bisa memukul rata setiap artis seperti itu. Karena setiap orang pasti punya tujuan yang berbeda-beda. Di antara mereka ada yang ingin membahagiakan keluarga, ada yang membantu orang-orang yang susah yang dulu senasib dengannya, dan lain-lain.

Dalam kasus seorang introvert seperti saya, kadang terkenal bukanlah tujuan utama meskipun keinginan membuat sebuah karya itu kuat. Asal karya kita bisa dinikmati orang lain, tanpa jadi terkenal pun tidak masalah. Yang penting adalah karyanya booming. Di dunia ini beberapa orang ingin jadi penulis pasti ada yang berpikir seperti itu.

Tapi setelah dipikir-pikir mungkin terkenal itu ada baiknya juga.

Nah, tepat hari ini saya kembali mendengar berita duka dari dunia hiburan tanah air Indonesia. Artis lenong kawakan kita, Nenek Nori, atau yang biasa kita kenal Mpok Nori berpulang ke Rahmatullah. Inalillahiwa innalilahi rajiun, dengan sepenuh hati saya mengucapkan bela sungkawa yang sebesar-besarnya.  Tapi...

“Kematian adalah hal yang pasti, yang tidak pasti adalah bagaimana cara kita menjemput mereka. “

Pernah dengar kata-kata itu? Saya juga pernah dengar, tapi saya lupa dari mana mendengarnya. Bisa jadi dari guru ngaji saya, tapi saya lupa. Mohon maklum ya :)

Ya, setelah berita hebohnya kematiannya alm. Olga, artis lawak populer di Indonesia, beliau menyusul. Hal sama yang terlihat dari peristiwa ini adalah beribu doa yang mengalir tanpa henti. Melihat fenomena ini membuat saya tercengang. Iya, solanya ini nggak main-main. Yang mendoakan mereka mungkin hampir sama banyaknya seperti yang mendoakan kematian para ulama atau ustadz. Mereka adalah orang yang merasa terhibur oleh alm, mereka adalah fansnya, temannya, dan orang-orang yang dibantunya.

Kalau kita lihat dalam dalam sudut pandang positive, itulah cara mereka menjemput kematiannya. Di masa hidupnya dikenal banyak orang dengan pribadi yang ramah, sederhana, saling membantu sesama, sehingga di akhir hidupnya orang yang mengenalnya dan memiliki kesan baik padanya ikut mendoakannya. Karena mereka dikenal banyak orang, karena mereka terkenal.

--
--
--

Itu adalah tulisan di mana saya mendenger berita kematian artis kawakan, Mpok Nori, yang belum sempet saya posting. Beruntung postingannya saya tunda, dan bisa melengkapinya setelah berbincang-bincang dengan seorang teman.

Seorang teman bilang kepada saya, “Dulu gue naif banget, gue pingin jadi guru supaya kalau gue nanti meninggal yang doain gue banyak...” Menurut saya sendiri itu bukan cita-cita naif, malah cita-cita itu tergolong mulia yang nggak pernah terlintas di otak saya sebelumnya.

Sekarang pikiran saya terbuka lebar, menjadi terkenal itu bisa dalam berbagai hal. Kasus teman saya itu, tentu dia juga harus menjadi guru yang memberi kesan yang baik bagi murid-muridnya. Sehingga dia bisa terkenal di kalangan murid-muridnya.

Ya, menjadi terkenal itu nggak salah. Apalagi diiringi tujuan mulia, lalu ditambah lagi karya yang bukan hanya berkesan bagi banyak orang tapi juga bermanfaat.

Selamat berjuang untuk menjadi terkenal dan bermanfaat dengan cara kalian masing-masing!

Salam semangka! <3

No comments:

Post a Comment